4 Cara Menghubungkan Smartphone Ke TV LED Mudah Dan Cepat

Bagaimana sih cara menghubungkan smartphone ke TV LED? Oke akan saya jelaskan mengenai cara menghubungkan hp android ke TV LED dengan mudah dan cepat.

Perkembangan teknologi dewasa ini memang semakin lama semakin meningkat. Berbagai macam inovasi di bidang teknologi hadir seiring dengan perkembangan zaman yang akan membuat setiap orang dituntut harus bisa beradabtasi dengan perkembangan teknologi tersebut.

Salah satu dampak dari kecanggihan teknologi adalah kemampuan smartphone yang mampu dikoneksikan ke TV LED. Bahkan, karena saking canggihnya teknologi di era sekarang, anda bisa menampilkan apa saja yang ada di layar smarpthone anda ke TV LED sehingga nanti fungsinya akan lebih mirip dengan proyektor yang biasanya digunakan untuk presentasi.

Adapun cara menghubungkan smartphone ke TV LED sebenarnya bukanlah sebuah hal yang sulit. Dijamin anda dengan mudah bisa melakukannya, asalkan smartphone anda memang sudah support teknologi atau fitur tersebut.

Selain itu, anda harus memastikan bahwa TV LED anda juga bisa dikoneksikan dengan smartphone karena biasanya tidak semua TV LED memiliki kemampuan tersebut. Bagi anda yang penasaran dan ingin tahu lebih lanjut mengenai bagaimana cara menghubungkan smartphone ke TV LED, maka silahkan simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.

Cara Menghubungkan Smartphone Ke TV LED

Seperti apa yang sudah kami jelaksan di awal bahwasanya penjelasan mengenai cara untuk menghubungkan smartphone ke TV LED bukanlah sebuah cara yang sulit. Asalkan masing-masing dari kedua perangkat tersebut support atau dilengkapi dengan fitur tersebut.

Dan sebelum kami akan menjelaskan lebih lanjut mengenai topik kita kali ini, kami ingin memberikan ulasan kepada anda mengenai bagaimana cara flash Xiaomi Redmi 6 Pro dan juga bagaimana cara flash Hp Samsung.

1. Siapkan barang-barang yang diperlukan

Langkah pertama sebelum anda mulai menghubungkan smartphone ke TV LED adalah anda harus menyiapkan segala perlengkapan yang dibutuhkan. Jika salah satu dari barang tersebut tidak anda siapkan, maka sudah tentu smartphone anda tidak bisa dikoneksikan ke TV LED.

Ada hal yang harus anda perhatikan baik-baik bahwa anda harus mencari kabel HDMI yang sesuai dengan colokan pada tipe android anda. Jika anda mencari yang salah, maka tentu tidak akan bisa dikonesikan ke smarpthone anda.

Salah satu perlengkapan yang paling penting dan tidak boleh anda lupakan adalah kabel HDMI. HDMI sendiri merupakan sebuah singkatan yang berasal dari High Definition Multimedia Interface. Kabel ini nantinya akan berperan sebagai perangkat visual dan juga audio yang tentu saja kualitasnya akan lebih bagus karena dari namanya saja sudah High Definition.

Beberapa kelebihan yang bisa anda dapatkan dengan menggunakan kabel HDMI antara lain:

  • HDMI merupakan perangkat yang bekerja dengan metode digital sehingga kualitas video dan audio yang dihasilkan jadi lebih bagus.
  • HDMI terkenal karena memiliki kemampuan untuk mengirimkan data dengan lebih cepat, bahkan mencapai 5 GB per detik.
  • HDMI merupakan kabel tunggal sehingga anda tidak butuh kabel yang lainnya, baik warna putih, kuning, maupun biru.
  • Resolusi yang dihasilkan pun tentu sudah sangat baik, melebihi para pendahulunya.

2. Colokkan kabel HDMI ke TV LED

Sebelum anda mencolokkan kabel HDMI, maka pastikan terlebih dahulu bahwa TV LED anda sudah dalam keadaan off alias sudah mati. Jangan tiba-tiba langsung melepaskan kabel pada tv dan menggantinya dengan kabel HDMI sementara kondisi TV masih menyala.

Jika anda memaksakan dan tetap mencolokkan kabel sementara TV dalam keadaan menyala, maka kemungkinan TV anda nanti lama kelamaan akan mengalami gangguan yang tidak diinginkan. Pastikan kabel HDMI menancap dengan kuat pada port yang ada di belakang TV.

3. Colokkan kabel HDMI ke smarpthone anda

Cara menghubungkan smartphone ke TV LED tahap ketiga adalah dengan mencolokkan kabel HDMI ke smartphone anda. Seperti yang telah kami jelaskan bahwa pastikan tipe colokan pada kabel HDMI sesuai dengan yang ada pada smartphone anda.

Dan jika smartphone anda tidak support kabel HDMI, maka biasanya masih ada colokan lain yang memang sebagai penghubung agar supaya bisa dihubungkan ke smarpthone anda.

Yang perlu anda lakukan adalah seperti mencolokkan ketika anda ingin mengisi daya alias mengcaz smartphone pada umumnya. Selain itu, anda juga harus memastikan bahwa kabel HDMI telah menancap dengan benar dan rapat.

4. Setel TV ke mode HDMI

Setelah sama-sama sudah terhubung, maka kemudian anda harus mulai melakukan setting atau pengaturan pada TV LED anda. Anda harus mengubahnya ke mode HDMI yang kemudian akan secara otomatis menampilkan isi dari layar smartphone anda.

Lantas, bagaimana jika ternyata TV LED masih belum menampilkan layar smartphone? Anda jangan khawatir karena anda masih bisa melakukan perbaikan dengan cara masuk ke Menu – aktifkan HDMI Connection.

Setelah anda sudah melakukan cara-cara di atas dengan benar, maka tentu TV LED anda akan langsung bisa menampilkan apa saja isi yang muncul di layar smartphone anda. Hal ini tentu akan sangat bermanfaat bagi anda yang ingin mempresentasikan dokumen, sementara anda lupa tidak membawa laptop atau tidak ada projektor.

Demikian penjelasan kami tentang cara menghubungkan smartphone ke TV LED. Semoga bermanfaat.