Bagi para gamer, memiliki hp gaming terbaik merupakan impian yang harus menjadi kenyataan. Hp yang sudah memiliki spesifikasi untuk gaming bisa digunakan untuk berbagai keperluan lain di luar gaming, seperti edit foto, edit video dan lain-lain. Hal ini karena hp tersebut hadir dengan spesifikasi yang handal sehingga anda tidak perlu khawatir menggunakannya untuk berbagai keperluan.
Namun anda harus tahu bahwa hp gaming terbaik sebenarnya sudah muncul sejak lama. Akan tetapi, seiring dengan perkembangan di dunia game yang semakin menuntut spesifikasi yang tinggi, membuat para vendor seperti Xiaomi, Samsung, Vivo, dan lain-lain harus mengeluarkan produk terbaru mereka.
Artinya, hp yang bisa digunakan untuk gaming hadir dengan spesifikasi yang bermacam-macam. Spesifikasi tersebut menyesuaikan dengan game yang akan dimainkan. Bagi anda yang ingin tahu lebih lanjut mengenai apa saja hp yang bisa anda gunakan untuk bermain game, maka silahkan anda simak penjelasan di bawah ini.
Daftar Hp Untuk Gaming Terbaik 2019
Harga yang harus anda keluarkan untuk membeli hp gaming bermacam-macam. Tergantung game apa yang anda mainkan karena setiap game memiliki spesifikasi yang berbeda.
1. ASUS ROG Phone | Hp gaming terbaik untuk semua game
Jika anda ingin membeli sebuah smartphone yang bisa digunakan untuk bermain game apapun, maka anda bisa mebeli ASUS ROG Phone. Bisa dikatakan bahwa hp ini merupakan hp terbaik saat ini dengan berbagai keunggulan yang ditawarkan. Chipset yang digunakan Snapdragon 845 yang merupakan salah satu chipset handal saat ini.
Untuk kapasitas baterainya sebesar 4000 mAh membuatnya bisa bertahan dalam waktu yang lama. Sementara untuk media penyimpanannya, hp gaming terbaik tersebut sudah dilengkapi dengan RAM 8GB dan memori internal 64GB maupun 128GB. Tidak ada file yang tidak bisa disimpan di hp ini. Adapun untuk sektor kamera depannya sebesar 8MP dan kamera belakangnya sebesar 12MP dan 8MP.
Dengan memiliki ASUS ROG Phone, anda bisa memainkan game apapun yang ada di Play Store. Tidak ada game 1 pun yang tidak bisa dimainkan oleh spesifikasi yang dimiliki ASUS ROG Phone. Namun, harga yang harus anda keluarkan sebesar Rp. 10.500.000 dan Rp. 12.500.000. Harga yang mahal namun sesuai dengan segala keunggulan yang ditawarkan.
2. Xiaomi Black Shark | Hp gaming terbaik Xiaomi
Jika anda ingin mencari hp Xiaomi yang benar-benar memiliki spesifikasi sebagai hp untuk game berat, maka anda harus membeli Xiaomi Black Shark. Dari namanya saja anda sudah bisa mengira bahwa hp ini memiliki spesifikasi yang berbeda dengan merk Xiaomi yang lainnya. Desainnya yang begitu elegan menunjukkan bahwa memang Xiaomi Black Shark hadir sebagai hp dengan spesifikasi tinggi.
Xiaomi Black Shark memiliki layar berukuran 5.99 inci dengan teknologi IPC. Tampilan layar yang detail dan terang membuat tampilan visualnya begitu mengagumkan. Sementara untuk chipset yang digunakan adalah Snapdragon 845 dengan GPU Adreno 630. Tidak ada game yang tidak bisa dimainkan oleh salah satu hp terbaik tahun ini tersebut.
Adapun untuk media penyimpanannya, Xiaomi Black Shark sudah berkapasitas 128GB untuk ROM dan 8GB untuk RAM. Namun ada juga yang versi lebih rendah dengan RAM sebesar 6GB dan ROM sebesar 64GB. Ditambah lagi, sektor kamera yang begitu handal menjadi keunggulan lain yang dimiliki oleh Xiaomi Black Shark.
Lalu berapa uang yang harus anda keluarkan jika ingin membeli Xiaomi Black Shark? Untuk harganya sendiri bervariasi. Namun secara umum dijual mulai Rp. 5000.000 sampai dengan Rp. 8.900.000. Harga tersebut menyesuaikan dengan media penyimpanan yang anda pilih. Dijamin game-game berat yang anda mainkan tidak akan ngelag di sini.
3. Xiaomi Redmi S2 | Hp gaming terbaik 1 jutaan
Jika anda ingin mencari hp gaming terbaik di kelas menengah, maka cobalah anda membeli Xiaomi Redmi S2. Sebenarnya kehadiran Xiaomi Redmi S2 pertama kali langsung mendapat julukan sebagai hp selfie. Hal ini tidak lepas dari sektor kamera depannya sebesar 16MP yang bisa menghasilkan foto yang terang dan detail.
Akan tetapi jangan salah sangka. Xiaomi Redmi S2 juga memiliki spesifikasi yang pas untuk bermain game online di Play Store. Alasannya karena Xiaomi Redmi S2 memiliki RAM 3GB dengan memori internal sebesar 32GB. Untuk chipset yang digunakan adalah Snapdragon 625 octa-core sehingga mampu menghasilkan performa yang handal.
Meskipun baterainya hanya berkapasitas 3080 mAh, namun karena sudah menggunakan Snapdragon sehingga konsumsi daya baterai menjadi hemat. Anda bisa menggunakannya untuk bermain game dalam waktu yang lama. Kemudian, budget yang harus anda siapkan jika ingin membeli Xiaomi Redmi S2 adalah Rp. 1.800.000. Harga yang terjangkau untuk sekelas hp gaming.
4. ASUS Zenfone Max Pro M1 | Hp gaming terbaik 2 jutaan
Hp gaming terbaik dengan harga 2 jutaan yang juga bisa menjadi pilihan terbaik adalah ASUS Zenfone Max Pro M1. Ketika pertama kali diperkenalkan, hp ini langsung menyita banyak konsumen karena kapasitas baterai yang dimilikinya. Bagaimana tidak, ASUS Zenfone Max Pro M1 memiliki baterai berkapasitas 5000 mAh sehingga membuatnya menjadi salah satu hp baterai 5000 mAh.
Dukungan Snapdragon 636 octa core menjadikan ASUS Zenfone Max Pro M1 semakin hemat baterai. Anda bisa menggunakannya untuk berbagai kegiatan gaming, seperti bermain PUBG atau AOV maupun game lain dalam waktu yang lama.
Untuk harga yang dibandrol untuk bisa membeli ASUS Zenfone Max Pro M1 adalah mulai Rp. 1.750.000 sampai Rp. 2.700.000. Harga tersebut sesuai dengan spesifikasi yang anda pilih karena ketiga varian tersebut hadir dengan spesifikasi yang berbeda.